WIKIPEDIA
Pemkab Gayo Lues (lambang sebelah kiri) mengusulkan rekrutmen CPNS tahun 2018.
Pemerintah Aceh Barat Daya (Abdya) dipastikan tidak mendapatkan jatah formasi calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2018.
Pasalnya, pada awal Juli dan Agustus 2017 lalu, Pemkab Abdya tidak mengusulkan formasi CPNS 2018 ke Kementerian PAN dan RB.
Karena, pengusulan formasi CPNS saat ini, satu tahun sebelum dilakukan perekrutan melalui e-formasi.
Kepala BKPSDM Abdya, drh Cut Hasnah Nur saat dikonfirmasi Serambinews.com membenarkan bahwa Pemkab Abdya tidak menerima CPNS pada tahun ini.
"Tahun 2018 ini, dua kabupaten yang tidak ada formasi (CPNS), salah satunya Abdya. Karena memang tidak diusulkan (oleh kepala sebelumnya)," ujar Kepala BKPSDM Abdya, drh Cut Hasnah.
Menurutnya, proses pengusulan formasi 2018 harus melalui aplikasi e-formasi Menpan RB RI.
Namun, Proses pengusulan itu sudah selesai pada Agustus 2017.
"Kakak (masuk) di BKSDM, bulan Oktober. Seminggu dipercayakan menjadi Plt, kakak berupaya dan pergi ke Menpan untuk mencoba mengusulkan kembali, tapi ditolak. Karena formasi sudah ditutup, dan sudah ditetapkan jumlah formasi secara nasional oleh Menpan dan Menkeu," terangnya.
Jika secara nasional ada penerimaan CPNS pada 2019 mendatang, ia berjanji akan berupaya semaksimal mungkin agar pada 2019, Abdya bisa menerima formasi CPNS.
"Insya Allah kalau ada penerimaan CPNS secara nasional tahun 2019, kita akan mengusulkan sesuai kebutuhan daerah," terangnya.
Cut Hasnah mengatakan dirinya juga sudah melaporkan mengenai data kepegawaian kepada Bupati Akmal Ibrahim.
Dari data itu, kata Hasnah, Abdya kekurangan tenaga guru beberapa mata pelajaran, tenaga kesehatan, dan beberapa teknis lainnya, karena sejumlah PNS sudah masuk masa pensiun.
"Apalagi sudah 4 tahun kita tidak menerima PNS, jadi rekrutmen CPNS ini sangat penting bagi Abdya," pungkasnya.(*)