Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Bireuen sedang menunggu jatah formasi CPNS penerimaan tahun ini.
“Mungkin beberapa hari ke depan sudah diketahui,” kata Plt Kepala BKPSDM Bireuen, Muhammadiyah S, Jumat (7/09/2018).
Saat dihubungi, Muhammadiyah mengaku sedang berada di Jakarta mengikuti rapat pembahasan masalah kuota CPNS.
Disebutkan, pembahasan dengan BAKN masih berlangsung hingga sore ini.
Selanjutnya, para perwakilan dari pemerintah daerah akan melakukan pertemuan dengan tim di Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Biokrasi (Menpan-RB).
Disebutkan, pembahasan masih berlangsung dengan seluruh unsur kabupaten/kota mulai dari jumlah formasi masing-masing daerah serta masalah teknis lainnya.
Menjawab Serambinews.com, berapa kuota yang akan diberikan ke Bireuen, Muhammadiyah belum bisa memastikan, karena masih dibahas dan hampir rampung.
“Kemungkinan beberapa hari ke depan akan kita ketahui, selain jumlah juga dibahas masalah teknis penerimaan serta ketentuan lainnya,” ujar Muhammadiyah.
Plt Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Pemkab Bireuen Muhammad Diah, S.Ag kepada Riaunet.com Kamis (13/9) di ruangankerjanya menyebutkan, pada 2018 Pemkab Bireduen menerima Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS`) sebanyak 336 orang.
Kuota formasi pada 2018 direkrut dari jalur umum dan kusus. Untuk rekrutan melalui jalur umum sebanyak 322 orang dengan rincian tenaga guru minimal S1 sebanyak 220 orang, tenaga kesehatan 94 orang, dan tenaga teknis sebanyak 8 orang.
Sementara jalur kusus memperoleh formasi eks tenaga honorer katagori dua (K2) sebanyak 14 orang meliputi tenaga kesehatan 8 orang dan guru 6 orang.
(*)