Pendaftaran sekolah kedinasan untuk taruna, praja maupun mahasiswa tahun ajaran 2020/2021 telah dibuka sejak 8 Juni 2020 dan akan ditutup pada 23 Juni 2020 pukul 23.59 WIB. Artinya, hanya tersisa 11 hari lagi untuk melamar ke sekolah kedinasan.
Sekolah kedinasan yang membuka pendaftaran untuk tahun ajaran baru antara lain Politeknik Siber dan Sandi Negara (Poltek SSN), Politeknik Statistika STIS, Politeknik Ilmu Permasyarakatan (Poltekip) dan Politeknik Ilmu Imigrasi (Poltekim), Sekolah Tinggi Intelejen Negara (STIN), dan Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN).
Dari ke-5 sekolah tersebut, IPDN menduduki posisi teratas sebagai sekolah dengan pendaftar terbanyak. Dikutip dari akun Twitter resmi @BKNgoid, Jumat (12/6/2020), jumlah pendaftaran IPDN sudah tembus 5.963 pelamar.
Baca juga: Cara Lengkap Daftar Sekolah Kedinasan
Sementara, posisi kedua ditempati oleh Politek STIS yakni sebanyak 3.436 pelamar. Lalu, STIN menempati posisi ketiga dengan 1.333 pelamar. Selanjutnya posisi ke-4 ialah Poltekim 1.133 pelamar. Dan terakhir Poltekip sebanyak 856 pelamar.
Data tersebut merupakan jumlah pendaftar per Kamis, (11/6) kemarin pukul 14.45 WIB. Secara keseluruhan, BKN mencatat sebanyak 69.604 pelamar yang sudah membuat akun. Kemudian sebanyak 28.869 pelamar yang sudah menyelesaikan tahap memilih sekolah. Dan sebanyak 14.908 sudah menyelesaikan pendaftarannya.
Adapun pendaftaran dapat dilakukan dengan mengakses portal https://dikdin.bkn.go.id. Bagi pelamar yang memerlukan informasi lebih lanjut mengenai pendaftaran sekolah kedinasan dapat menghubungi layanan helpdesk daring dari BKN melalui tautan https://helpdesk.bkn.go.id/dikdin/home.
BKN juga menyediakan informasi seputar pendaftaran sekolah kedinasan melalui akses https://helpdesk.bkn.go.id/dikdin/faq. Sedangkan detail persyaratan, prosedur, dokumen, lokasi seleksi, serta informasi penting lainnya terkait pendaftaran dari masing-masing sekolah kedinasan dapat diakses pada tautan https://dikdin.bkn.go.id/informasi.
Detik
Detik