Bagi Anda yang sedang mempersiapkan diri untuk seleksi CPNS 2021, jangan lupa untuk menyiapkan kelengkapan berkas, formasi yang akan dipilih, dan materi-materi yang akan diujikan kelak.
Seleksi CPNS 2021 biasanya dilaksanakan dengan dua jalur, yakni jalur umum dan jalur khusus.
Untuk jalur umum biasanya pelamar yang diizinkan mendaftar adalah pelamar dengan IPK minimal 2.75 ke atas.
Sedangkan untuk jalur khusus yang di antaranya terdapat untuk jalur cumlaude, pelamar yang diizinkan melamar pada jalur ini harus memiliki IPK 3.5 ke atas dengan akreditasi prodi yakni A.
Lalu, apa sebenarnya yang menjadi keuntungan pelamar cumlaude ini?
Berikut simak beberapa keuntungannya yang telah Jurnal Sumsel rangkum dari website BKPP Sleman:
1. Jumlah pesaing untuk jalur khusus cumlaude biasanya lebih sedikit jika dibandingkan dengan jalur umum.
2. Peluang untuk menjadi PNS akan lebih besar karena jumlah pesaing yang sedikit.
3. Indikator nilai ambang batas (passing grade) SKD pelamar khusus cumlaude lebih sedikit, hanya 2 yaitu Nilai Kumulatif sebesar 298 dan Nilai TIU sebesar 85.
Sedangkan indikator nilai ambang batas (passing grade) SKD pelamar umum ada 4, yaitu passing grade Nilai Kumulatif sebesar 298, TKP sebesar 143, TIU sebesar 80 dan TWK sebesar 75.
4. Passing grade Nilai TKP dan TWK tidak ditetapkan batas minimal/ fleksibel, sedangkan bagi pelamar umum ditetapkan.
Keuntungan yang didapat untuk pelamar jalur khusus cumlaude ini sebaiknya dimanfaatkan seratus persen.
Karena, kemudahan yang diberikan untuk menjadi PNS lebih besar jika dibandingkan dengan pelamar pada jalur umum.<
Meski demikian, para pelamar jalur cumlaude juga diperbolehkan jika ingin melamar pada jalur umum.
Hal ini harus tetap disesuaikan dengan formasi yang dipilih kelak.
Jalur khusus pada seleksi CPNS biasanya terdiri dari Jalur Khusus Putra/Putri Terbaik (Cumlaude), Diaspora, Putra/Putri Papua, Disabilitas, dan Formasi Lain yang Strategis.
Ada kemungkinan, pada seleksi CPNS 2021, dua jalur ini bakal tetap ada.***
Editor: Muhammad Wirawan Kusuma
Sumber: BKPP Sleman