Pendaftaran CPNS 2021 ditutup sepekan lagi, tepatnya berakhir pada 21 Juli 2021. Di waktu yang tinggal sebentar lagi masih ada pelamar yang gagal mendaftar karena NIK dan Nomor KK tidak ditemukan saat mengisi data.
Pihak BKN menyatakan jika ditemukan kasus seperti itu, yang bersangkutan bisa melaporkannya ke Dukcapil Pusat. BKN memang sudah menyediakan layanan helpdesk untuk membantu masalah yang dihadapi pelamar. Tapi untuk kasus di atas, pihaknya akan memberi solusi agar pelamar melaporkan ke Dukcapil Pusat.
"Masih ada yang NIK dan nomor KK tidak ditemukan. Nah, itu tuh kita pasti arahkan dulu ke helpdesk SSCASN. Tapi nanti juga di sana bakal tetap diarahkan ke Dukcapil Pusat karena memang kita itu terintegrasi dengan Dukcapil Pusat, jadi bukan daerah ya," kata petugas BKN dalam Instagram @bkngoidofficial, Rabu (14/7/2021).
Penyebab NIK dan Nomor KK tidak ditemukan saat mendaftar CPNS 2021, menurut BKN biasanya disebabkan oleh data di Dukcapil Daerah belum sinkron dengan Dukcapil Pusat.
"Jadi kadang itu Dukcapil Daerah belum sinkron datanya ke Dukcapil Pusat. Nah itu kenapa masih ada yang NIK dan Nomor KK tidak ditemukan? Kadang ada kejadian yang baru pecah KK nih baru nikah gitu kan. Nah itu harus dilaporkan," jelas BKN.Pihak Dukcapil sendiri juga punya pusat panggilan (contact center) untuk membantu masalah semacam itu. Di masa PPKM ini, masyarakat bisa menyampaikan masalahnya melalui pesan singkat.
"Dukcapi juga punya contact center sendiri ya di 'Halo Dukcapil' dan di masa PPKM ini mereka ada juga layanan via WhatsApp," tambah BKN.
(toy/ara)