Alasan Pembukaan CPNS Tahun 2023 Belum Bisa Dipastikan

 Perhitungan SKD dan SKB CPNS 2021 Bagaimana Caranya? Simak di Sini

Ilustrasi CPNS (Luthfy Syahban/detik)

Pemerintah bakal menghapus tenaga non-ASN atau honorer pada 2023 mendatang. Pihak Kementerian PAN-RB saat ini belum bisa memastikan terkait pembukaan CPNS di tahun depan lantaran proses pemetaan tenaga non-ASN masih terus berjalan.

"CPNS saya kira masih sama, yakni di sekolah kedinasan di tahun depan ada (buka). Tapi untuk CPNS biasa, kita mesti pemetaan dulu nih," kata Kepala Biro Data, Komunikasi, dan Informasi Publik (DAKIP) Kementerian PAN-RB Mohammad Averrouce, Sabtu (10/9/2022), dikutip dari detikFinance.

Seperti diketahui, penghapusan tenaga non-ASN atau honorer pada 2023 tersebut sejalan dengan Peraturan Pemerintah (PP) No. 49 tahun 2018. Berikutnya ada juga surat edaran bernomor B/185/M.SM.02.03/2022 yang diundangkan pada 31 Mei 2022.

Averrouce mengatakan, pihaknya tengah mendiskusikan permasalahan tenaga non-ASN ini dengan beberapa pihak dari pemerintahan serta asosiasi.

"Minggu depan Pak Menteri akan menyampaikan (terkait diskusi tenaga non-ASN). 2023 nanti dulu (buka CPNS). kita mesti pemetaan dulu ini," kata Averrouce.

"Makanya saat ini kita sedang pendataan pegawai Non ASN dan itu sedang berjalan bersama BKN, tentunya ada linknya untuk pendataan," jelasnya.

Dilansir dari detikFinance, sebelumya Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) Abdullah Azwar Anas bertemu dengan pimpinan Lembaga Administrasi Negara (LAN) dan Badan Kepegawaian Negara (BKN) untuk mengurai masalah tenaga non-ASN.

Anas mengatakan, dalam waktu dekat dia juga akan bertemu Asosiasi Pemerintah Provinsi Seluruh Indonesia (APPSI) dan Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi).

"Nanti kami detilkan ini dengan tim kecil APPSI, Apkasi, dan Apeksi. Kami juga akan intens cari formula soal tenaga honorer ini, termasuk segera bertemu Kementerian Kesehatan, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, serta kementerian terkait lainnya," jelas Anas, dikutip melalui laman resmi Kementerian PAN-RB, Sabtu (10/9/2022).

Anas menambahkan, tenaga non-ASN memang menjadi masalah yang kompleks. Itulah sebabnya, permasalahan tersebut harus diurai satu persatu agar bisa diselesaikan secara bijak.

"Diperlukan formula-formula penyelesaian tenaga honorer ini. Ini yang perlu kita dorong bersama dengan BKN dan masukan dari LAN untuk mengurainya," imbuhnya.

Menurut Anas, Kementerian PANRB juga telah berkoordinasi dengan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi terkait kebutuhan guru. Demikian juga dengan tenaga kesehatan, yang pendataan tenaga non-ASN-nya telah dikoordinasikan dengan Kementerian Kesehatan.

"Kami juga kembali menginfokan bahwa instansi pemerintah bisa memasukkan data tenaga non-ASN pada laman https://pendataan-nonasn.bkn.go.id yang telah disediakan oleh BKN. Instansi harus melakukan impor data dan pengecekan data tenaga non-ASN. Sementara tenaga non-ASN, harus membuat akun dan registrasi untuk melengkapi data mereka," jelas Anas.

(iws/iws) detik