Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) mendapatkan alokasi kebutuhan aparatur sipil negara (ASN) sebanyak 100 formasi pada 2022.
Rincian 100 formasi kebutuhan ASN diumumkan Biro Sumber Daya Manusia (SDM) Kemenlu melalui unggahan di akun Instagram resminya, @bsdm.kemlu, Selasa (27/9/2022).
Dituliskan bahwa sesuai kebijakan nasional, pada 2022, ASN yang akan direkrut hanya Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), bukan CPNS.
Ketika dikonfirmasi, juru bicara Kemenlu Teuku Faizasyah membenarkan pengumuman rincian 100 formasi seleksi PPPK Kemenlu.
"Pengumuman tersebut benar," ujarnya, Rabu (28/9/2022).
Lihat postingan ini di Instagram
Berikut rincian 100 formasi seleksi PPPK Kemenlu:
100 formasi PPPK Kemenlu
1. Analis Kebijakan Ahli Pertama
Jumlah formasi: 4
Kualifikasi:
- S1 ekonomi pembangunan
- S1 hubungan internasional
- S1 ilmu hubungan internasional
- S1 ilmu ekonomi
- S1 ilmu ekonomi studi pembangunan
- S1 ekonomi
- S1 ilmu pemerintahan
- S1 hukum
- S1 ilmu hukum
- S1 politik
2. Analis SDM Aparatur Ahli Pertama
Jumlah formasi: 7
Kualifikasi:
- S1 administrasi negara
- S1 administrasi publik
- S1 ilmu administrasi negara
- S1 ilmu administrasi publik
- S1 manajemen dan kebijakan publik
- S1 manajemen
- S1 ilmu pemerintahan
- S1 psikologi.
3. Arsiparis Ahli Pertama
Jumlah formasi: 30
Kualifikasi:
- S1 perpustakaan
- S1 manajemen
- S1 administrasi publik
- S1 akuntansi
- S1 manajemen informatika
- S1 kearsipan
- S1 ilmu perpustakaan
- S1 manajemen dan kebijakan publik
- S1 administrasi negara
- S1 sistem informasi
- S1 ilmu administrasi publik
- S1 ilmu pemerintahan.
4. Perencana Ahli Pertama
Jumlah formasi: 14
Kualifikasi:
- S1 teknologi pendidikan
- S1 manajemen
- S1 administrasi negara
- S1 ilmu administrasi publik
- S1 teknik industri
- S1 manajemen pendidikan
- S1 administrasi publik
- S1 ilmu administrasi negara
- S1 menajemen dan kebijakan publik
- S1 hubungan internasional
- S1 ilmu hubungan internasional.
5. Pranata Komputer Ahli Pertama
Jumlah formasi: 15
Kualifikasi:
- S1 teknik informatika
- S1 sistem informasi
- S1 ilmu komputer
- S1 teknik komputer
- S1 teknologi informatika
- S1 manajemen informatika.
6. Arsiparis Terampil
Jumlah formasi: 29
Kualifikasi:
- D3 ilmu perpustakaan
- D3 administrasi negara
- D3 manajemen informatika
- D3 perpustakaan
- D3 manajemen
- D3 manajemen informasi dan dokumen
- D3 akuntansi
- D3 kearsipan
- D3 sekretaris
- D3 administrasi publik
- D3 ilmu informasi perpustakaan dan kearsipan
- D3 ilmu kearsipan
- D3 ilmu administrasi negara
- D3 administrasi perkantoran
- D3 administrasi pemerintahan
- D3 ilmu administrasi publik
- D3 sistem informasi.
7. Pranata SDM Aparatur Terampil
Jumlah formasi: 1
Kualifikasi:
- D3 administrasi negara
- D3 ilmu administrasi negara
- D3 administrasi publik
- D3 ilmu administrasi publik
- D3 manajemen
- D3 administrasi pemerintahan.
Aturan main seleksi PPPK masih ditunggu
Kemenlu masih menunggu aturan main secara detail dari Panitia Seleksi Nasional (Panselna) mengenai seleksi PPPK, di mana tahun ini menjadi yang pertama di lingkungan Kemenlu dan beberapa instansi lain.
Diinformasikan kepada masyarakat untuk selalu memantau informasi resmi melalui akun media sosial resmi Biro SDM Kemenlu.
"Tunggu informasi selanjutnya, persiapkan diri mulai dari sekarang dan jadilah bagian dari Kemlu," demikian tulis Kemenlu.kompas