Mabes TNI Buka Rekrutmen PPPK Kesehatan 2022 bagi Lulusan D3, D4 dan S1

Plaza Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Senin (19/7/2021).

Plaza Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Senin (19/7/2021). (Puspen TNI) Bagi yang ingin mengabdi pada negara, Markas Besar Tentara Nasional Indonesia (Mabes TNI) membuka seleksi pengadaan Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Mabes TNI.

Kali ini PPPK Mabes TNI dibuka untuk lulusan D3, D4 dan S1 Tahun Anggaran 2022. Apakah kamu tertarik?

Menurut Kabidpenum Puspen TNI Kolonel Mar Gugun Saeful Rachman, penerimaan PPPK Mabes TNI tahun 2022 adalah yang pertama yang dilaksanakan oleh Mabes TNI.

Tentunya untuk mengisi kebutuhan tenaga PNS TNI dari berbagai kualifikasi pendidikan.

Adapun pendaftaran dibuka mulai 3-18 November 2022 melalui laman https://sscasn.bkn.go.id.

Nantinya, kelulusan seleksi administrasi akan diumumkan oleh Tim Panitia Seleksi Instansi pada laman https://Kemhan.go.id/Ropeg.

"Bagi pelamar yang telah dinyatakan lulus administrasi wajib mencetak kartu peserta ujian dari laman https://sscasn.bkn.go.id," ujarnya dikutip dari akun Instagram Mabes TNI, Senin (14/11/2022).

Sedangkan untuk pengaduan, pelayanan dan penjelasan informasi terkait pelaksanaan pengadaan PPPK Mabes TNI TA 2022 dapat menghubungi:

1. Layanan informasi panitia seleksi pengadaan calon PPPK Mabes TNI di nomor telepon (021) 84595262 atau (021) 3828553 pada hari kerja Senin sampai Jumat pukul 08.00-16.00 WIB.

2. Call Center Halo Kemkes 1500567

3. Call Center Ditjen Nakes 021-31118090

4. Portal FAQ PPPK Tenaga Kesehatan Tahun 2022 : https://faq.kemkes.go.id

5. Portal Cek Data SISDMK : https://nakes.kemkes.go.id/pppk2022. kompas