Informasi Rekrutmen PNS dan PPPK Tahun 2023

Kabar baik Menpan RB bagi tenaga honorer, pemerintah tetap akan membuka rekrutmen untuk penerimaan PNS dan PPPK tahun 2023.
Kabar baik Menpan RB bagi tenaga honorer, pemerintah tetap akan membuka rekrutmen untuk penerimaan PNS dan PPPK tahun 2023. /menpan.go.id/ 
Di tengah kabar menakutkan dan suram bagi para tenaga honorer, dimana tahun ini akan ada penghapusan tenaga honorer untuk pemerintah.

Ada secercah kabar baik dari pemerintah bagi para tenaga honorer di tahun ini.

Tidak usah cemas dan risau bagi tenaga honorer, karena pemerintah memastikan tetap akan membuka rekrutmen CASN di tahun 2023 untuk PNS dan PPPK.

Tentu kabar ini harus dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya bagi para tenaga honorer, persiapkan diri untuk mengikuti tes dan juga syarat administratif lainnya.

Pengangkatan non ASN menjadi ASN PPPK dan PNS di tahun 2023 diumumkan langsung oleh Menpan RB Abdulah Azwar Anas.

Lewat akun Instagram @kemenpanrb, Azwar Anas mengatakan pembukaan rekrutmen tahun 2023 ini untuk mendukung misi dari Presiden Jokowi agar bisa menciptakan transformasi sumber daya manusia.

Nantinya, tenaga honorer bisa mendaftar lewat dua jalur, yaitu jalur CPNS dan juga PPPK.

Untuk tenaga honorer yang berprofesi sebagai dosen, guru, tenaga kesehatan dan tenaga khusus lainnya, bisa bergembira karena rekrutmen CPNS dan PPPK ini memang dikhususkan untuk jabatan prioritas.

Rekrutmen CPNS, pemerintah akan membuka prioritas untuk jabatan hakim, jaksa, dosen dan juga tenaga teknis lainnya.

Untuk rekrutmen PPPK sendiri diprioritaskan bagi jabatan guru, tenaga kesehatan dan juga tenaga teknis.

MenpanRB sendiri juga sudah memastikan kalau penerimaan CASN tahun 2023 ini sudah disampaikan kepada instansi pemerintah di daerah-daerah.

MenpanRB berharap agar instansi di daerah bisa segera memberikan usulan kebutuhan ASN agar bisa segera diisi dengan para rekrutmen ASN nantinya.

Selain mengkonfirmasi pembukaan rekrutmen CASN di tahun 2023, MenpanRB juga menyampaikan empat arah kebijakan yang akan diterapkan pada penerimaan CASN tahun 2023 ini.

Pertama, arah kebijakan perekrutan CASN tahun 2023 dibuka untuk memenuhi kebutuhan ASN yang ada di instansi pemerintah.

Selain itu, dipastikan penerimaan CASN tahun 2023 ini akan dilakukan benar-benar dengan selektif sekali.

Instansi pemerintah dan tenaga honorer diminta untuk bisa mempersiapkan semua kebutuhan agar sudah bersiap mengikuti rekrutmen CASN tahun 2023.

MenpanRB juga menyampaikan kalau pemerintah sedang mempersiapkan kajian mengenai penataan dan juga memenuhi formasi ASN untuk wilayah Papua dan Papua Barat serta DOP Papua yang mengalami pemekaran wilayah.

Hal ini akan menjadi kabar baik dan angin segar bagi para tenaga honorer untuk memasuki tahun 2023 ini. ***

Editor: Egia Astuti Mardani

Sumber: Instagram @kemenpanrb