Pada seleksi CASN 2023 ini pemerintah berfokus pada pengangkatan honorer menjadi ASN melalui jalur PPPK dengan formasi sebanyak 80 persen dari total keseluruhan.
Menpan RB menyatakan bahwa CASN 2023 nanti akan menggunakan skema Negative Growth dan Positive Growth khusus bagi formasi PPPK.
Lantas apa yang dimaksud dengan skema Positive Growth dan Negative Growth? Simak ulasan berikut ini.
Salah satu fokus pada CASN 2023 adalah menuntaskan persoalan tenaga honorer yang kini mencapai 2,3 orang yang sebelumnya diprediksikan hanya sekitar 400 ribu orang.
Dalam menyelesaikan persoalan ini pemerintah telah menyusun kebijakan yang nantinya akan diberlakukan untuk tenaga honorer tanpa merugikan pihak manapun.
Pada rencana kebijakan pemenuhan ASN pada tahun 2023 hingga 2030 akan mengacu pada sekam negative growth dan positive growth.
Dalam skema ini honorer yang merupakan tenaga kesehatan dan guru akan terus mendapatkan formasi karena mereka masuk dalam skema positive growth.
Hal ini merujuk pada kebutuhan sektor kesehatan dan sektor pendidikan yang terus alami kenaikan di berbagai daerah di Indonesia khususnya yang terpencil.
Sedangkan untuk skema negative growth diterapkan kepada tenaga honorer di sektor teknis, dengan adanya skema negative growth rekrutmen tenaga honorer di sektor teknis akan lebih terbatas.
Dari tahun ke tahun tenaga teknis akan lebih sedikit maka akan menyebabkan tenaga teknis terancam sulit untuk menjadi ASN .
Berdasarkan data per 1 Agustus 2023 yang dirilis pada laman resmi Kemenpan RB sebanyak 572.496 formasi akan dibuka untuk CPNS dan PPPK.
dari total 572.496 formasi CASN yang dibuka, 78.862 formasi didistribusikan untuk 72 instansi pusat, sedangkan untuk siswanya berjumlah 493.634 formasi akan ditujukan untuk memenuhi kebutuhan ASN di instansi daerah.
Adapun rincian alokasi formasi tersebut sebagai berikut:
1. Pemerintah pusat: 28.903 formasi untuk CPNS dan 49.959 formasi untuk PPPK.
2. Pemerintah daerah: 296.084 formasi tersedia untuk PPPK guru, 154.724 formasi PPPK tenaga kesehatan, serta 42.826 formasi PPPK tenaga teknis.
Sebelumnya Menpan RB telah membocorkan kebutuhan ASN nasional tahun 2023 sebanyak 1.030.751 formasi.
Namun terdapat sejumlah instansi yang tidak mengusulkan formasi dan juga beberapa pemda yang tidak mengoptimalkan usulan formasinya.
Demikian informasi mengenai skema positive dan negative growth yang diberlakukan pada seleksi CASN 2023, semoga bermanfaat.***
Editor: Hartanto Ardi Saputra
Sumber: Pemerintah, Kemenpan RB